Jakarta, 4 Desember 2012 – BINUS Teach for Indonesia (TFI) kembali mengadakan kegiatan Garage Sale. Kegiatan serupa pernah diadakan pada bulan Januari lalu dengan tajuk TFI’s Sale for Humanity “Garage Sale”. Kegiatan ini tidak hanya melibatkan BINUSIAN dalam persiapan dan pelaksanaannya, namun juga melibatkan berbagai kalangan masyarakat. Hasil Garage Sale sebelumnya menjadi bekal bagi para mantan penderita kusta untuk memulai usaha mandiri supaya mereka mendapatkan kehidupan yang lebih layak.

Melalui kegiatan TFI’s Sale for Humanity “Garage Sale” ini diharapkan akan terdapat sinergi yang baik antara masyarakat yang berkecukupan dengan masyarakat yang kurang mampu. “Sinergi yang baik dalam konteks ini maksudnya adalah kegiatan ini tidak hanya berhenti dalam bentuk donasi saja, akan tetapi juga bisa mengajak masyarakat untuk mau maju bersama meningkatkan kualitas hidupnya yang didasari oleh kemauan yang tinggi serta tidak pantang menyerah,” ujar Maria Intan Setiadi, S.Kom., MM., selaku Community Development Center Manager TFI BINUS.

TFI’s Sale for Humanity “Garage Sale” akan berlangsung selama enam hari yang bertempat di Food Court, Kampus Anggrek dari tanggal 10-15 Desember 2012. Kegiatan ini akan melibatkan masyarakat umum, BINUSIAN serta Bams Samson yang turut serta menyumbangkan dalam menyumbangkan barang-barang untuk dijual. Barang-barang yang dijual dalam kegiatan Garage Sale ini cukup bervariasi, misalnya pakaian, televisi, radio, pendingin ruangan, pompa air, telepon genggam, sepatu, koper, beragam alat elektronik dan masih banyak lainnya. Barang-barang yang dijual dalam Garage Sale ini diperuntukkan bagi masyarakat umum, akan tetapi lebih diutamakan untuk masyarakat sekitar kampus serta karyawan dari BINUS yang membutuhkan.

”Garage Sale ini bertujuan untuk membantu keluarga-keluarga pra-sejahtera di beberapa lokasi di Jabodetabek. Saya berharap makin banyak institusi bisa terlibat dalam kegiatan ini sehingga makin banyak pula keluarga pra-sejahtera yang akan dapat ditingkatkan kesejahteraan hidupnya,” ujar Drs. Andreas Chang, MBA, Wakil Rektor III BINUS UNIVERSITY.

Hasil dari penjualan ”Garage Sale” ini tidak akan didonasikan melainkan akan digunakan untuk pembinaan komunitas yang sudah ditentukan oleh BINUS TFI. Komunitas tersebut adalah Komunitas Ibu-ibu Kemanggisan, Rumah Belajar Sitanala, Komunitas Ibu-ibu dan Anak Lembaga Pemasyarakatan Tangerang serta Sekolah di Cianjur.

“Dengan terselenggaranya TFI’s Sale for Humanity “Garage Sale” kami berharap apa yang menjadi tujuan dari acara ini tercapai yakni masyarakat yang kurang mampu dapat memiliki barang yang baik dengan harga yang terjangkau, masyarakat dapat menyalurkan bantuannya dengan memberikan barang-barang yang sudah tidak dipakai di rumah tapi masih sangat layak pakai dan jual serta dana yang diperoleh untuk membantu pengembangan komunitas yang telah dipilih dapat menjadikan hidup mereka lebih mandiri,” tutup Intan.

***

Tentang BINUS UNIVERSITY

Silahkan kunjungi website www.binus.ac.id

Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi:

Katri Lalita

Marketing Communication BINA NUSANTARA

e-mail : klalita@binus.edu

Telp : 5345830 ext. 2150

HP : 0877 8898 4433 www.binus.edu

Sumber