Jakarta, 12 Desember 2011 – Sesuai dengan visi menjadi “A world-class University, in continuous pursuit of innovation & enterprise,” BINUS UNIVERSITY terus melebarkan sayap. Selain terus mengembangkan diri melalui kompetisi tingkat internasional, BINUS UNIVERSITY juga melakukan gebrakan dengan bergabung dalam asosiasi-asosiasi tingkat internasional yang dapat bermanfaat bagi pengembangan kualitas pendidikan di Indonesia. Salah satunya adalah dengan bergabungnya School of Business Management BINUS UNIVERSITY dan Accounting & Finance Department, Faculty of Economics and Communication menjadi anggota dalam The Association To Advance Collegiate Schools of Business (AACSB) International. Hal ini tentunya merupakan sebuah  pengakuan internasional bagi BINUS UNIVERSITY sebagai upaya menuju world-class university.
Dengan masuknya BINUS UNIVERSITY ke dalam keanggotaan ini, membuat langkah untuk meraih akreditasi dari AACSB International semakin dekat. Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM, selaku Rektor BINUS UNIVERSITY mengatakan jika bisa mengantongi akreditasi ini, maka BINUS UNIVERSITY tentunya memiliki perbedaan dari universitas lainnya.
“Perbedaannya adalah bagaimana kita menerjemahkan definisi world-class university. Kita bisa fokus melahirkan lulusan yang bisa menembus organisasi global,” ujar Prof. Harjanto Prabowo.
AACSB International yang didirikan pada tahun 1916 di Tampa, Florida, Amerika Serikat, merupakan lembaga akreditasi internasional untuk sekolah bisnis dan manajemen.
Sejumlah strategi pun dikerahkan dalam mencapai akreditasi internasional ini. “Kita akan mempelajari standar untuk meraih akreditasi ini dan melakukan pembenahan guna memenuhinya. Kita akan terus mengevaluasi. Diharapkan, dua hingga tiga tahun lagi, kita bisa mengantongi akreditasi ini. Kita konsisten mencapainya dengan baik,” tutup Prof. Harjanto Prabowo.

***

Untuk keterangan lebih lanjut silahkan hubungi
Christy Sibuea
Marketing Communication  BINA NUSANTARA
Ph    : 021-5345830 ext 2150
Cell    : 0818 200 927
Email    : csibuea@BINUS.edu
Website: www.binus.edu